-->

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

Aplikasi WhatsApp kini telah  menyediakan fiter terbaru yaitu Dark Mode atau sering disebut dengan Mode Gelap. Fitur ini bisa memberikan tampilan whatsapp kamu menjadi lebih menarik dan tentunya aktivitas chatting bersama teman, saudara atau pacar  menjadi lebih seru. Jika dark mode diaktifkan maka tampilan dasar dari WA di samrtphone akan berubah menjadi gelap.

Cara untuk mengaktifkan fitur mode gelap di whatsapp cukup mudah tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Selain itu, fitur dark mode ini cukup lumayan diminati oleh pengguna lantaran warna gelap yang mendominasi tampilan justru memberikan kesan premium tersendiri. Dark mode juga diklim lebih baik bagi kesehatan mata, karena mode gelap meminimalisir cahaya yang masuk ke mata sehingga sedikit lebih aman jika menatapnya dalam waktu panjang.

Fitur dark mode memang memberikan banyak kelebihan bagi penggunanya. Tak heran jika sebagian pengguna whatsapp menggunakan dark mode di aplikasi WA maupun versi whatsapp Web. Admin sendiri selalu mengaktifkan fitur ini dikarenakan penglihatan menjadi lebih nyaman dan tulisan pada layar menjadi lebih jelas.

Cara Mengaktifkan Dark Mode Di WA

Bagi pengguna whatsapp yang belum tahu cara mengaktifkan mode gelap di WA, memang sedikit bingung. Nah, dengan adanya artikel ini Anda akan diberikan tutorial mengaktifkan mode gelap dengan mudah tanpa menggunakan aplikasi tambahan lainnya. Untuk lebih jelas, simak caranya dibawah ini.

1. Jika aplikasi whatsapp di smartphone kamu belum ada fitur dark mode maka kamu harus mengupdatenya terlebih dahulu melalui Google Play Store
2. Setelah diupdate, silahkan buka aplikasi WhatsApp di smartphone kamu
3. Klik Icon Titik Tiga di pojok atas sebelah kanan

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

4. Kemudian tap menu Setelan (settings)

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

5. Terdapat beberapa opsi di menu setelan, silahkan kamu klik Chat

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

6. Setelah itu klik Tema (theme)

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

7. Kemudian muncul tampilan popup yang menawarkan dua opsi Terang dan Gelap. Silahkan pilih Gelap (Dark) dan klik Oke

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

8. Secara otomatis, tampilan whatsapp di HP kamu akan berubah menjadi gelap. Mulai dari jendela percakapan, status dan juga panggilan

Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) di WhatsApp

Dengan mengaktifkan fitur dark mode di smartphone akan memberikan banyak manfaat dari hal kesehatan dan keawetan dari smartphone itu sendiri. Berikut beberapa Manfaat Mengaktifkan Drak Mode di whatsapp, diantaranya:

  • Meminimalisir cahaya biru yang lumayan berpengaruh pada ketegangan mata
  • Asupan cahaya menjadi lebih stabil
  • Mengurangi radiasi cahaya yang masuk ke mata
  • Membuat tulisan di layar smartphone menjadi lebih jelas
  • Lebih aman bagi mata ketika digunakan di ruangan minim cahaya
  • Menghemat daya baterai smartphone


Itulah cara mengaktifkan dark mode di whatsapp. Semoga artikel yang saya jelaskan diatas bisa dipahami dengan baik sehingga Anda dapat mengaktifkan fitur dark mode di whatsapp menjadi lebih mudah. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel